Vini, vidi, vici atau datang, melihat, dan taklukan. Tiga kata ini merupakan moto hidup yang selalu dipegang teguh oleh Gabriel Gondo. Termasuk ketika ia mengembangkan PT Diamond Jack Indonesia yang bergerak di bidang pengadaan alat teknik, cutting tools, pipe tools.
Dalam perusahaan tersebut, pemilik nama Mandarin Wu Jia Di ini menempati posisi sebagai direktur. Hal ini tak lepas berkat kegigihannya dalam bekerja dan mencurahkan segenap perhatian demi perkembangan perusahaan.
Kesuksesan yang diraihnya saat ini juga tak luput dari bekal ilmu yang ia dapatkan dari hasil merantau di negeri kangguru, Australia. Pria kelahiran Surabaya pada November 1979 lalu ini menimba ilmu di Queensland University of Technology, Australia.
Di balik tampilannya yang selalu rapi, Gabriel Gondo ternyata seorang pria yang haus adrenalin. Penat dan letih dengan aktivitas keseharian, ia memilih mengusir stress dengan mengendarai supersports bike serta bergabung dengan sebuah tim perang airsoft gun.
Dalam olahraga ekstrim ini, kerja sama, pengamatan yang jeli, dan keberanian mengambil resiko mutlak dibutuhkan agar dapat mengalahkan musuh. Prinsip serupa agaknya juga menjadi bekal Gabriel dalam menjalankan bisnisnya.